Sabtu, 04 April 2015

Ormas Geram Ontrog Bos Toko Sepatu




Banjar, KMI - Puluhan massa yang tergabung dalam Organisasi Masyarakat Gerakan Rakyat Menggugat (Ormas Geram) baru-baru ini mendatangi pemilik sebuah toko Sepatu di Jalan Hamara Efendi atau tepatnya di Lingkung, Minggu (15/3/2015). Kedatangan mereka mencari Yus (48) selaku Bos toko tersebut, terkait dengan adanya dugaan pelecehan seksual yang dilakukannya terhadap Din (18) salah seorang karyawatinya.
Oyon, dari Ormas Geram mengatakan, kedatangan mereka untuk menanyakan kepada Yus, terkait apa yang diperbuatnya terhadap Din.
Menurutnya Yus yang juga seorang perantau dari luar daerah, jelas telah melecehkan karyawannya.
"Kami warga Banjar, tidak mau dilecehkan, jangan-jangan bukan Din saja yang digarap," ujarnya.
Karena Yus tidak ada di tempart, kedatangan puluhan anggota Ormas Geram ini diterima Oleh Ida (43) istri dari Yus.
Menurut Ida suaminya itu bukan melakukan pelecehan, melainkan dia selingkuh dengan Din yang kini sudah diketahuinya.
"Itu bukan urusan saya dan saya sudah terlanjur hancur. Silahkan suami saya laporkan saja ke Polisi, dan saya sudah siap jadi janda,"kata Ida sambil menangis tersedu-sedu.
Kejadian tersebut sontak saja menjadi tontonan warga, dan sempat memacetkan arus lalu lintas di Jalan Hamara Efendi. *(Budi Setiawan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Atasi Kelangkaan Elpiji 3 Kg, Pemkab Pangandaran Harus Segera Miliki SPBE

PANGANDARAN, KMI - Dengan adanya keterkaitan, mahalnya Gas Elpiji di kabupaten Pangandaran dan maraknya harga penjualan gas elpiji 3 k...